Jumat, 05 Februari 2010
Sabtu, 02 Mei 2009
PROGRAM KAMI
Aksi penyadaran di tingkat lokal atau daerah dilakukan melalui institusi atau instansi terkait maupun penyadaran secara langsung seperti penanaman pohon, rehabilitasi lahan, pemasangan spanduk peduli lingkungan dan penyampaian isu lingkungan kepada masyarakat melalui pendekatan persuasif maupun secara massal.
Organisasi ini berupaya menginisiasi kegiatan-kegiatan positif untuk kegiatan lingkungan yang lebih intensif diwaktu yang akan datang melalui pendidikan lingkungan kesekolah-sekolah, tempat-tempat ibadah, kelompok masyarakat dan gerakan lingkungan yang berbasis pada penyadaran dengan memulainya dalam skala terkecil di tingkat keluarga hingga desa.
Fokus utama kami dalam empat tahun 2009-2013 bertumpu pada tiga program besar:
Perencanaan pembangunan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat yang berwawasan lingkungan.
Pendidikan lingkungan dan konservasi alam.
Aksi nyata bersama masyarakat dalam memelihara dan merawat lingkungan.
Untuk keterangan lebih lanjut tentang program Borneo Lestari Foundation bisa menghubungi:
Jl. Masjid No 381, Kumai 74181
Phone/Fax: (62 532) 61 318
E-mail: yayasan_borneolestari@yahoo.co.id
http://borneolestari.blogspot.com
Tentang Yayasan Borneo Lestari
Pendirian yayasan ini didasarkan kesadaran bahwa partisipasi masyarakat awam hingga para pengambil kebijakan sangat diperlukan dalam memelihara kesehatan lingkungan bersama. Perkumpulan ini diharapkan pula menjadi sebuah wadah untuk mengorganisasi masyarakat di tingkat akar rumput dalam ikut berpartisipasi menghadapi perubahan lingkungan, menyalurkan aspirasinya pada pengambil kebijakan yang berfungsi sebagai kontrol atas kebijakan yang tidak pro pada perawatan lingkungan dan pertimbangan kesehatan ekosistem lokal maupun global dimasa yang akan datang.
Oleh sebab itu, BLF juga akan menitikberatkan penyadaran lingkungan dari mulai tataran kebijakan hingga tingkat aksi akan dilakukan secara terpadu bekerjasama bahu membahu untuk menuju sebuah kemaslahatan dan kesejahteraan jangka panjang.
BLF bertujuan mengembangkan kapasitas masyarakat madani yang mampu ikut berperan serta dalam membangun masyarakat adil makmur sejahtera sesuai dengan amanat Undang Undang Dasar 1945. Dalam aksinya perkumpulan inipun akan mengemukakan strategi persuasif dan kemitraan dalam upaya menyokong pembangunan dan kesejahteraan masyarakat banyak dengan mendasarkan pada pemahaman ilmiah dan pembangunan yang berkelanjutan.
OUR PROGRAM
Efforts of building awareness at the local or regional level is conducted through the relevant institution or agency or through direct activities for awareness building such as tree planting, land rehabilitation, display of banners of care to the environment and conveyance of environmental issues to the community using persuasive or mass approaches.
This organization undertakes to initiate positive activities for the environment more intensively in the future through environmental education in schools, worship places, community groups and environmental movements on the basis of awareness building at small levels of the family up to the village level.
Our main focus in the four-year period of 2009-2013 rest upon three major programs:
- Planning for the development and empowerment of the community’s economy with environmental perspective.
- Real action together with the community in maintaining and preserving the environment.
BORNEO LESTARI FOUNDATION
Jl. Masjid No 381, Kumai 74181
Kalimantan Tengah,
INDONESIA
Phone/Fax: (62 532) 61 318
E-mail: yayasan_borneolestari@yahoo.co.id
OUR MISSION
Whereas the mission of this foundation is as follows:
- Developing the awareness of the individuals and the community to love the environment.
- Introducing the understanding of natural preservation, environment, and biodiversity.
- Prioritizing and openness toward community empowerment.
- Developing scientific and spiritual studies in order to bring change to the community’s lifestyle in utilizing natural resources in a wise and sustainable manner.
- Establishing and maintaining a good cooperation with various elements of the society, government, entrepreneurs as well as international community in advancing the efforts of environmental preservation.